Madrasah hebat bermartabat- Lebih baik madrasah - Madrasah lebih baik

Breaking News

15 August 2024

Tanamkan jiwa patriotik dan mandiri, MI NU Miftahul Falah adakan kegiatan HUT Pramuka

Kabarmadrasah.com – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Pramuka ke-63 di tahun 2024, MI NU Miftahul Falah Undaan Tengah melaksanakan upacara bendera di lapangan tanah wakaf sebelah timur dari Gedung MI NU Miftahul Falah pada hari Rabu (14/8/2024). HUT Pramuka ke-63 kali ini mengambil Tema “Pramuka Berjiwa Pancasila Menjaga NKRI”.


Kepala MI NU Miftahul Falah Undaan Tengah, Ahmad Yunus,M.Pd  yang juga sebagai Kamabigus bertindak sebagai Pembina Upacara menyampaikan bahwa maksud diadakannya kegiatan upacara ini tiada lain sebagai sarana edukasi untuk selalu bertindak disiplin dan menjada semangat dalam melaksanakan kebaikan, gotong –royong, persatuan dan persaudaraan, lebih-lebih dalam belajar. Juga mengingat jasa-jasa para pejuang patriot bangsa dan negara


Kegiatan upacara bendera diikuti oleh seluruh peserta didik MI NU Miftahul Falah Undaan Tengah mulai kelas 1 sampai kelas 6 yang berjumlah 313 peserta didik, tidak ketinggalan juga semua bapak/ibu dewan guru.


Usai upacara , anak-anak kelas 1 sampai 3 diperkenankan pulang, sementara kelas 4 sampai 6 melanjutkan kegiatan perkemahan di lokasi tanah wakaf tersebut dengan mendirikan tenda-tenda, karena tahun ini oleh panitia kegiatan tersentral di lapangan tanah wakaf tersebut.

Dalam jadual roundown ( daftar urutan acara / kegiatan) yang disusun oleh panitia tertera beberapa kegiatan selama dua hari yakni Rabu dan Kamis (14 dan 15 Agustus 2024) tampak seperti kemah sekelas jamboree ranting, disamping ada pembekalan materi kepramukaan( tali temali, semaphore dan morse) , juga ada lomba-lomba semisal membuat drakbar, dan pentas seni pada malam harinya

Tidak ketinggalan , jamaah sholat maghrib juga dilaksanakan di tanah wakaf tersebut yang diikuti oleh semua peserta perkemahan dengan imam sholat Ketua Komite Madrasah, Nor Said,S.Pd.I dilanjutkan Kultum Keagaam oleh Suparno, S.Pd.I


Dalam Kultum tersebut , oleh beliau disampaikan jabaran nilai-nilai sikap dari Try Satya dan Dasa Dharma Pramuka yang penting untuk dimanifestasikan dalam kehidupan sehari-hari.

Tepat pukul 20.00 WIB Upacara api unggun dimulai dengan pemimpin upacara  Kak H. Ahmad Halim,S.Pd.I. Acara beralan sangat hidmat disaat semua lampu dipadamkan dan hanya cahaya dari api unggun yang menyinari dan menghangatkan . Semua peserta mengikuti acara dengan sangat tenang, hening, demikian juga para pengunjung baik dari tetangga madrasah, para alumni dan juga para wali murid. Upacara berakhir dengan dilantunkannya doa oeh Kak Suparno,S.Pd.I


Pentas seni dari sekian banyak regu satu persatu ditampilkan, dalam panduan duet MC kak Farikatul Yani,S.Pd.I dan Kak Harish Abdul basyith, yang sangat kocak dan menghibur. Ada yang tampil dengan gerak lagu, ada yang drama, juga ada sholawatan.

Sungguh akan menjadi kenangan tersendiri bagi anak-anak yang mengikuti perkemahan tersebut, suka dukanya akan terhunjam dalam sanubarinya dan menjadi pengalaman pertama mereka.

Acara perkemahan ditutup pada kamis pagi,15 Agustus 2024 setelah rangkaian senam bersama di pagi hari, dilanjutkan hiking ke empat titik pos yang telah ditentukan panitia.



Selamat Hari Ulang Tahun Pramuka ke-63. Satu Pramuka untuk Satu Indonesia
Jayalah Pramuka, dan Jayalah Indonesiaku

www.kabarmadrasah.com

Terima kasih telah membaca artikel ini, Semoga bermanfaat.
jangan lupa baca artikel :Download RPP Kelas 1 Kurikulum 2013 Revisi 2017
Baca selengkapnya ...
Designed Template By Blogger Templates - Powered by Kabarmadrasah.com