Kabarmadrasah.com – Dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan, MI NU Miftahul Falah Undaan Tengah Kudus melaksanakan kegiatan Pengukuhan Tim Penjaminan Mutu Madrasah (TPM) sekaligus Pendampingan Pengisian Evaluasi Diri Madrasah (EDM) dan E-RKAM sebagai tindak lanjut Bimtek beberapa bulan yang lalu, Sabtu (01/05/2021)
Acara
ceremonial berlangsung dengan agenda acara Pembukaan, Pembacaan Istighosah Asmaul
Husna oleh KH. Fatkhur Rohman, S.Pd.I, Pengukuhan TPM oleh Ahmad Anif, MM, Sambutan
dari sesepuh madrasah dilanjut sambutan dari TIK dan Penutup
Acara pengukuhan Tim Penjamin Mutu (TPM) yang dilakukan langsung oleh pengurus madrasah, Ahmad Anif, MM disaksikan oleh Tim Inti Kabupaten (TIK) yang dalam hal ini dihadiri oleh Hj. Zumaroh, M.Pd berlangsung mulai pukul 09.00 WIB
Dalam sambutan
pengantar pengukuhan, Ahmad Anif berharap agar TPM yang akan dikukuhkan mampu melaksanakan
dengan baik amanah yang diemban menuju cita-cita yang termaktub dalam slogan Madrasah
Reform
Usai
dibacakan SK pengukuhan, dilanjutkan penyerahan SK kepada ketua TPM, oleh KH.
Muanan selaku Ketua Pengurus kepada ketua TPM, Ahmad Yunus, S.Pd.I
Sementara
dalam sambutan Tim Inti Kabupaten, Ibu Hj. Zumaroh, M.Pd menyampaikan terima
kasih sekaligus bangga atas terlaksananya kegiatan ini, yang merupakan bagian
dari regulasi dari kementrian agama dalam menyambut Digitalisasi Madrasah
Usai
ceremonial, dilanjutkan Pendampingan pengisian EDM dan E-RKAM bagi Kepala
Madrasah, Bendahara Madrasah dan Staff Madrasah, sejauh mana perkembangan pengisian
data dan uploud bukti fisik secara online pada aplikasi erkam.kemenag.go.id
Dan alhamdulillah,
sejauh pengamatan TIK, progess pengisian EDM dan E-RKAM telah berjalan dengan
baik dengan capaian input yang cukup memuaskan. Harapannya agar segera diselesaikan dalam waktu dekat baik EDM dan E-RKAM nya untuk kemudian melaporkan kepada Tim Inti Kabupaten bila sudah selesai 100 prosen pengisian EDM dan saldo di E-RKAM telah 0 rupiah
www.kabarmadrasah.com
Terima kasih telah membaca artikel ini, Semoga bermanfaat.jangan lupa baca artikel :Download RPP Kelas 1 Kurikulum 2013 Revisi 2017