Madrasah hebat bermartabat- Lebih baik madrasah - Madrasah lebih baik

Breaking News

28 January 2020

Asesmen dengan Gawai dan kelebihannya

Asesmen merupakan metode dan proses yang digunakan untuk mengumpulkan umpan balik siswa selama dalam pembelajaran.
      Hasilnya dapat digunakan untuk pengambilan keputusan.
      Mengevaluasi jika terjadi kekurangan dalam kegiatan pembelajaran
      Bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar dan perkembangan siswa

Sebagaimana kita maklumi bersama bahwa digitalisasi dalam semua bidang sekarang ini merupakan dampak nyata dari revolusi industri 4.0. tak terkecuali dalam dunia pendidikan. Salah satu bentuk digitalisasi pada dunia pendidikan diantaranya menghadirkan kegiatan ulangan / ujian tanpa kertas (paperless)
Berbasis Android


Di sisi lain juga semakin berkembangnya industri  handphone khususnya smartphone yang support koneksi internet dan teknologi android. Semakin banyak orang mulai dari anak-anak, remaja, dewasa dan orang tua  yang menggunakan android dengan berbagai manfaatnya untuk kehidupan sehari-hari maupun dalam bidang pendidikan (baik dalam proses belajar mengajar maupun dalam kegiatan keadministrasian lain dalam tata kelola sekolah/madrasah)

Tentunya dalam hal demikian semakin mempermudah guru dalam penyampaian materi pembelajaran maupun melakukan penilaian hasil belajar. Kurikulum yang sekarang berlaku di Indonesia menuntut guru untuk mampu mengintegrasikan pembelajaran dengan penggunaan teknologi informasi dan komunikasi (TIK). Namun, apabila guru tidak atau kurang memiliki kemampuan dalam memanfaatkan teknologi, akan mengalami kesulitan dalam melakukan apa yang menjadi tugas dan tanggung jawabnya
Berbasis Komputer


Kenyataannya, tidak sedikit guru yang belum memanfaatkan teknologi secara maksimal. Kebanyakan guru atau regulasi yang dijalankan di tingkat satuan pendidikan masih menggunakan cara lama, yaitu menggunakan sistem evaluasi berbasis kertas (paper based).
Berbasis Kertas

Ulangan harian adalah kegiatan yang dilakukan oleh guru untuk mengukur sejauh mana pencapaian dan daya serap peserta didik terhadap  materi pembelajaran. Pelaksanaan ulangan harian membutuhkan kertas dan alat tulis, serta dilakukan penilaian secara manual oleh guru. Ulangan berbasis kertas selama ini kurang efektif karena mengeluarkan banyak biaya dan memerlukan waktu yang lama.

Selain itu, bisa dilihat berapa banyaknya kertas yang terbuang pasca pelaksanaan ulangan harian. Guru juga dikejar-kejar deadline agar nilai segera dikumpulkan untuk disetor kepada wali kelas masing-masing. Koreksi hasil ulangan dengan kondisi tersebut bisa berimbas pada nilai siswa yang kurang akurat, serta guru asal selesai saja dalam mengoreksi jawaban siswa.

Baca Juga


KELEBIHAN ASESMEN DENGAN GAWAI
1. Paperless (mengurangi kertas)
2. Menghemat biaya operasional kegiatan
3. Lebih efisien waktu dalam pembuatan soal dan analisis
4. Koreksi jawaban lebih cepat karena otomatis untuk soal jenis pilihan ganda dan isian singkat
5. Meningkatkan karakter kejujuran karena kemungkinan siswa untuk mencontek dapat diminimalisasi
6. Mudah digunakan oleh siswa
7. Lebih menantang dan menyenangkan

Perangkat layanan yang bisa digunakan dalam asesmen dengan gawai/mobile based test tersedia secara online. Antara lain dengan menggunakan fasilitas berikut :
·         Google form
·         Office form
·         Aplikasi mobile exam (aplikasi android) yang bisa didownload di playsore

Dalam hal ini, tentunya assessment mobile based test bisa digunakan dalam tataran usia peserta didik  yang sudah cukup mampu, baik mampu dalam hal kedewasaan, mampu dalam hal keamanan, mampu dalam hal regulasi yang jelas, maupun secara finansial (punya HP Andoid)

Meskipun banyak kelebihan dari model assessment mobile based test tersebut, juga tidak menutup kemungkinan banyak kelemahan yang ada. Ini hanya sebagai sebuah alternative kemudahan dari kemajuan teknologi.

www.kabarmadrasah.com

Terima kasih telah membaca artikel ini, Semoga bermanfaat.
jangan lupa baca artikel : Menyemai kader nahdhiyyah dengan Tahlil
Comments
0 Comments

No comments:

Designed Template By Blogger Templates - Powered by Kabarmadrasah.com