Madrasah hebat bermartabat- Lebih baik madrasah - Madrasah lebih baik

Breaking News

08 February 2025

Peringati Haul ke-32 simbah KH. Abdur Rohim, keluarga ajak teladani perjuangan beliau

 

Pada hari ini, Jumat, 7 Februari 2025, keluarga besar Madrasah Ibtidaiyah Nahdlatul Ulama (TPQ,Madin,MI) Miftahul Falah Undaan Tengah menghadiri peringatan haul ke-32 pendiri madrasah, almarhum KH. Abdur Rohim. Acara ini diselenggarakan oleh keluarga besar simbah KH. Abdur Rohim yang diselenggarakan di kediaman K. Rozi Rohim ( putra almarhum), yang berlokasi di Gang 11 Undaan Tengah Kudus.

 


KH. Abdur Rohim adalah tokoh yang berperan penting dalam pendirian Madrasah Miftahul Falah pada tahun 1958. Beliau bersama dengan tokoh-tokoh masyarakat lainnya, seperti Bapak Drs. Malihan yang menjabat sebagai kepala madrasah pertama, mendirikan lembaga pendidikan Islam berhaluan Ahlussunnah Waljamaah di Desa Undaan Tengah. Awalnya, kegiatan belajar mengajar dilaksanakan di Masjid Al-Mujahidin, Gang 11, sebelum akhirnya dipindahkan ke lokasi yang lebih luas di Gang 7 atau 8, atas kesepakatan dan gotong royong masyarakat setempat.

 


Haul ini merupakan momen penting bagi keluarga besar ( anak, cucu, cicit ), juga keluarga besar madrasah baik  MI, Madin maupun TPQ Miftahul Falah dan masyarakat Undaan Tengah untuk mengenang jasa-jasa KH. Abdur Rohim dalam mendirikan dan mengembangkan madrasah. Melalui peringatan ini, diharapkan semangat dan dedikasi beliau dalam memajukan pendidikan Islam dapat terus menginspirasi generasi penerus

 

Acara haul ke-32 ini diisi dengan berbagai kegiatan keagamaan, seperti Khotmil Qur’an, pembacaan tahlil, doa bersama, dan sambutan keluarga. Acara ini juga menjadi ajang silaturahmi bagi para keluarga, alumni, guru, para santri beliau dan masyarakat untuk mempererat ukhuwah Islamiyah.


Dalam sambutan atas nama keluarga yang diwakili H. Anshori, beliau sampaikan secara simple tentang maksud kegiatan haul tersebut, diantaranya adalah meneladani jejak perjuangan KH. Abdur Rohim semasa hidupnya , terutama anak cucu beliau dan semua masyarakat. 

Diantara jasa dan perjuangan KH. Abdur Rohim adalah :

1. Berjuang untuk kemerdekaan, hal ini dibuktikan dengan diterimanya bintang jasa dan tergabung dalam Legiun Veteran Republik Indonesia 

2. Berjuang untuk agama sebagai ulama 

Beliau termasuk kyai dan ulama kharismatik yang mengajarkan agama islam, yang santri-santrinya terbukti menyebar di berbagai daerah

3. Berjuang untuk pendidikan kemadrasahan

Berdirnya  MWB  ( Madrasah Wajib Belajar )  di rumah beliau saat itu merupakan embrio awal berdirinya lembaga-lembaga pendidikan yang saat ini ada di Undaan Tengah.

Usai acara ceremonial di rumah K. Rozi Rohim, kemudian dilanjutkan ziarah ke makam KH. Abdur Rohim di maqbaroh muslim desa Undaan Tengah, oleh semua keluarga

 

Semoga dengan peringatan haul ini, tercatat sebagai amal kebaikan birrul walidain bagi anak cucu dan keluarga, serta  amal ibadah almarhum KH. Abdur Rohim diterima di sisi Allah SWT, dan semoga madrasah Miftahul Falah secara umum, baik TPQ,Madin maupun MI dapat terus berkembang serta memberikan kontribusi positif bagi pendidikan Islam di Indonesia.

 


www.kabarmadrasah.com

Terima kasih telah membaca artikel ini, Semoga bermanfaat.
jangan lupa baca artikel :Download RPP Kelas 1 Kurikulum 2013 Revisi 2017
Baca selengkapnya ...

Biografi Kyai Rif'an, guru ngaji Alqur'an dengan sanad al-muqri' simbah KH. Arwani Kudus


Bapak K. Rif’an adalah seorang Kyai di Desa Undaan Tengah Undaan Kudus, pernah nyantri , menimba ilmu di bawah asuhan KH, Arwani, seorang ulama besar dan Muqri’ tersohor di Kudus.

Dengan penuh keikhlasan, beliau mengabdikan hidupnya sebagai guru ngaji Alqur’an dan kitab-kitab salafiyah  kepada anak-anak, remaja dan pemuda di rumah tinggalnya di desa Undaan Tengah gang 08.

 


       Masa kecil dan Pendidikan

Bapak K. Rif’an biasa disapa dengan Mbah Rif atau Yi Rif. lahir di Kudus pada tanggal 1 Januari 1960, Beliau tinggal di Desa Undaan Tengah Undaan Kudus dan meninggal dunia pada tahun 2012 bertepatan pada bulan Ramadhan.

 

Silsilah Bapak  K. Rif’an

Mbah Rif adalah putra terakhir dari Mbah Syahir dan Mbah Marsiyah dari 7 bersaudara. Beliau sudah di tinggal wafat kedua orang tuanya sebelum menikah. Beliau menikah dengan Ibu Hummayyah putri terakhir dari mbah H. Raden Ma’sum (masih keturunan dengan mbah Sunan Kudus) dan mbah Hj. Siti Muawanah dari 6 bersaudara.

Mbah rif mempunyai 6 anak diantaranya 5 perempuan dan 1 laki-laki. Dan memiliki 5 cucu.

 

Pendidikan Bapak K. Rif’an

Riwayat pendidikan beliau secara berurutan baik formal maupun non formal dapat diuraikan sebagai berikut :

1.      Tingkat Dasar : MI NU Miftahul Falah Undaan Tengah

2.    Tingkat Menengah : MTs Nahdlatul Muslimin Undaan Kidul dan Madrasah Diniyyah Kradenan Kudus

3.      Pondok Pesantren : Mbah Arwani Kudus, Mbah Hisyam Kudus. Mbah Hambali Kudus dll. Beliau di Pesantren untuk memperdalam ilmu Al qur’an dan Kitab. 

C    Prestasi dan Kontribusi

Mbah Rif merupakan guru ngaji Al qur’an dan ngaji kitab. Beliau mengajar ngaji dirumahnya. Santri beliau tidak hanya dari desa Undaan Tengah sendiri melainkan dari tetangga-tetangga desa yang datang ke rumahnya.

Beliau juga mengajar di Madrasah Diniyyah Miftahul Falah Undaan Tengah. Selain mengajarkan Alqur’an dengan tartil, beliau juga ngaji kitab untuk kalangan dewasa dan orang tua  pada malam hari mulai pukul 22.00 WIB dan yang al qur’an mulai jam 16.00 WIB.

Adapun kegiatan beliau selain di rumah, beliau juga melayani ummat melalui Majlisan diantaranya  :

-       Manaqib

-       Waqiahan

-    Melestarikan budaya Baca Alquran melalui Jamiyah Tadarrus Alqur'an Watartilihi yang di selenggarakan dari mushola ke musholla se-Undaan Tengah

  Tantangan dan Kesulitan

·       Kondisi masarakat saat itu yang baca Alquran-nya belum sesuai kaidah dan standart oleh para guru / masyayikh  ahli quran yang mempunyai sanad

·         Tidak semua masyarakat mau mengikuti belajar Alquran , yang dianggap sangat sulit sebagaimana yang diajarakn oleh para guru dan masyayikh alqur’an yang bersanad

 E.   Pengaruh dan warisan

Pengaruh :

·     Beliau sangat disegani dan dihormati serta diikuti sebagai seorang tokoh , ulama’ atau kyai yang sangat teliti dan hati-hati dalam pengamalam ubudiyah  syariat islam

·      Beliau dianggap seorang ulama kyai yang sangat wiro’i (hati-hati dalam hukum agama ) di kalangan masyarakat desa Undaan Tengah

·      Terwujudnya masyarakat Undaan Tengah dan sekitarnya yang gemar mengaji dan belajar Alqur’an, sehingga menjadi motivasi terwujudnya Taman  Pendidikan  Alqur’an (TPQ) yang ada di Undaan Tengah

 Warisan  

Warisan berharga dari beliau berupa nasehat dan pesan yang disampaikan untuk anak- anak dan santri-santrinya. Diantaranya adalah sebagai berikut :

1.       Jangan pernah tinggalkan sholat

2.      Bacalah al qur’an setiap hari walau satu ayat

3.      Jaga kebersihan dari berbagai najis terutama ketika sedang sholat     

Dengan perjuangan dan pengabdian beliau di dalam mengembangkan baca Alqur’an yang benar sesuai yang diajarkan para guru dan masyayikh yang bersanad Alqur’an, berhasil mencetak ratusan bahkan ribuan santri atau generasi Alqur’an yang bersanad, baik di masyarakat desa Undaan Tengah khususnya, maupun di desa-desa sekitar

Demikian tulisan ini dibuat sebagai bentuk penghormatan dan ikhtiar untuk meneladani apa yang telah diajarkan, apa yang telah dirintis, dan apa yang telah dipesankan oleh Bapak K. Rif’an. Kami menyadari bahwa tulisan ini jauh dari kesempurnaan, untuk itu segala kritik dan saran perbaikan senantiasa kami harapkan, dan seiring berjalannya waktu, kami juga berniat akan melengkapi karya ini sesuai dengan testimoni dan pengalaman para santri, yang pada karya ini belum kami sampaikan.

Untuk beliau Bapak Kyai Rif’an, lahul faatihah…


www.kabarmadrasah.com

Terima kasih telah membaca artikel ini, Semoga bermanfaat.
jangan lupa baca artikel :Download RPP Kelas 1 Kurikulum 2013 Revisi 2017
Baca selengkapnya ...

26 January 2025

Harlah NU ke 102: MWC NU Undaan Gelar Ceramah Dialogis Pra Konferensi


Kudus 25/1 25. MWC NU Undaan menggelar ceramah dialogis dalam rangka Harlah ke 102 NU dan sekaligus rangkaian acara menjelang konferensi yg dilaksanakan di gedung MWC NU Undaan dengan tema Penguatan Sinergi untuk Kemaslahatan Umat. Ceramah dialogis dihadiri pengurus MWC, banom dan semua pengurus ranting se Kec. Undaan.

 

MWC NU Undaan gelar Ceramah Dialogis

Acara yg didahului dengan Istigosah oleh Rois Syuriah MWC NU Undaan KH Ahmad Fatah, menghadirkan narasumber tunggal Sekretaris PC NU Kudus Dr. Nur Said.

 

Dalam sambutannya, Ketua MWC NU Undaan Hikman Najib mengapresiasi dan berterima kasih kepada panitia dan berharap konferensi nantinya menghasilkan pengurus yang benar benar amanat menjalankan tugasnya.

 

Paparan penting yg disampaikan Nur Said sebagai bekal konferensi adalah pentingnya mengedepankan mabadi khoiro ummah (MKU) dalam melaksanakan roda organisasi. MKU atau yg dikenal juga dengan total quality management memiliki prinsip; kebijakan berbasis data, amanah dalam menjalankan program, membangun kepercayaan, transparansi, berkesinambungan dan teamwork yang kuat.

 

Dosen IAIN Kudus yg intens  dengan isue gender dan penguatan Gusjigang tersebut juga membekali para calon pengurus baru MWC NU Undaan untuk menyusun  program selain berprinsip pada mabadi khoiro ummah juga program yang akan disusun benar - benar bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, tidak harus banyak tapi tidak implementatif. Program yang disusun misalnya penguatan Gusjigang (NF).



www.kabarmadrasah.com

Terima kasih telah membaca artikel ini, Semoga bermanfaat.
jangan lupa baca artikel :Download RPP Kelas 1 Kurikulum 2013 Revisi 2017
Baca selengkapnya ...

10 November 2024

Bilqis dan Khansa, raih medali emas OSKANU III Jawa Tengah 2024

Pemenang Olimpiade Sains dan Ke-NU-an (OSKANU) III Tahun 2024 berhak mendapatkan medali, trophy, dan uang pembinaan bagi yang nilainya tertinggi di maple tersebut. 

 



OSKANU III 2024 diselenggarakan oleh LP Ma'arif NU Jawa Tengah sebagai ajang untuk memotivasi peserta didik dan guru NU atau Ma'arif NU agar giat belajar, berinovasi, dan berani mengaktualisasikan diri. Kompetisi ini diikuti oleh peserta didik dari berbagai jenjang di lingkungan LP Ma'arif NU Wilayah Jawa Tengah. Adapun bidang studi yang dilombakan dalam OSKANU III 2024, di antaranya: Matematika, IPA/IPS, Biologi, Fisika, Kimia, Ekonomi, Geografi, Ke-NU-an. 

 

MI NU Miftahul Falah Undaan Tengah Kudus merupakan sekian dari madrasah ibtidaiyyah yang memperoleh medali emas dari maple Ke-NU-an. Melalui Ananda Bilqis Fakhira (nilai 125 ) dan Khansa Amalia Putri (nilai 115) keduanya telah mengharumkan almamater madrasah tercinta.

Disela-sela acara penutupan PPL Muallimat NU Kudus yang dirangkai dengan acara memperingati Hari Pahlawan dengan kegiatan jalan sehat dan pembagian doorprize, Ahmad Yunus,M.Pd menyerahkan medali emas yang telah dibagikan LP Maarif Jawa Tengah melalui LP. Maarif Kudus

Disaksikan oleh semua dewan guru dan juga semua siswa-siswi MI NU Miftahul falah Undaan Tengah Kudus, keduanya dikalungi medali emas yang telah diraihnya.

Secara terpisah , oleh pembina OSKANU bidang Ke-NU-an, Suparno,S.Pd.I berpesan kepada keduanya (Bilqis dan Khansa) dan juga untuk siswa lainnya "Tetap rendah hati meski prestasi menjulang dan tetap optimis untuk prestasi mendatang"

Semoga senantiasa membawa keberkahan bagi keduanya, motivasi bagi teman-temannya untuk selalu giat belajar dan berprestasi, juga keberkahan bagi madrasah tercinta

 


www.kabarmadrasah.com

Terima kasih telah membaca artikel ini, Semoga bermanfaat.
jangan lupa baca artikel :Download RPP Kelas 1 Kurikulum 2013 Revisi 2017
Baca selengkapnya ...

09 November 2024

Pesan Kesan PPL Muallimat NU Kudus di MI NU Miftahul Falah Undaan Tengah Kudus

Selama sepekan lamanya (2 s/d 9  November 2024), seluruh siswi kelas XII melaksanakan program tahunan yang sudah di selenggarakan oleh Madrasah Aliyah Mu'allimat NU Kudus yaitu Pembelajaran Pengalaman Lapangan (PPL) dimana seluruh siswi kelas XII mengamalkan ilmu yang sudah di tempuh selama di MA Mu'allimat NU Kudus itu, terutama di MI NU Miftahul Falah Undaan Tengah Undaan Kudus ini. Kesan dan pesan dari beberapa siswi selama pembelajaran produktif. Inilah beberapa pesan dan kesan selama ber-PPL di MI NU Miftahul Falah Undaan Tengah Kudus


Rachel Arla Ailany :

Kami berterima kasih sebanyak banyaknya untuk guru-guru semua di Miftahul Falah atas bimbingan dan pengajaran yang sangat berkesan bagi kami.Juga berterima kasih karena telah menerima dan selalu ada untuk kami disaat sedang mengalami kesulitan.

Kami sangat senang sekali bisa mengajar dan menimba ilmu di Miftahul Falah ini, siswa siswinya sungguh baik dan bisa menerima keadaan kami

 

Rizka Tri Maulidya :

Berucap Terima kasih kepada seluruh staf dan guru yang telah membimbing saya selama proses praktik ini. Saya berharap sekolah ini terus maju dan sukses dalam mencetak generasi yang berkualitas. Semoga siswa-siswa tetap semangat belajar dan mengejar cita-cita mereka. Terima kasih telah memberikan saya kesempatan untuk belajar dan berkontribusi di sekolah ini.

Dan selama menjadi praktikan di sekolah ini, saya merasa mendapatkan banyak pengalaman berharga. Saya sangat terkesan dengan semangat para siswa dalam belajar dan keterbukaan mereka dalam menerima materi yang saya sampaikan. Selain itu, bimbingan dan dukungan dari para guru di sini sangat membantu saya untuk berkembang dan lebih memahami cara menyampaikan materi dengan baik. Lingkungan sekolah yang nyaman membuat saya senang berada di sekolah ini.

 


 

Nihayatus Shofia :

MI NU Miftahul Falah, terima kasih atas kesempatan yang telah diberikan untuk belajar menjadi seorang guru di sekolah ini. Di sini, saya belajar banyak hal, seperti bagaimana membangun hubungan yang baik dan penuh kasih sayang dengan anak-anak, dan bagaimana mengembangkan kemampuan mengajar dengan sabar. Pengalaman berharga yang saya dapatkan di sini akan selalu saya ingat.

Semoga MI NU Miftahul Falah terus berkembang dan melahirkan generasi yang berkualitas dan berdedikasi tinggi, serta menjadi tempat belajar yang inspiratif bagi generasi penerus bangsa, khususnya di lingkungan Nahdlatul Ulama.

Pesan untuk  adik-adik,  manfaatkan waktu di MI NU Miftahul Falah untuk belajar banyak hal, berteman baik, dan jangan lupa untuk selalu semangat meraih mimpi.  Ingat, kalian punya potensi untuk jadi orang hebat dan bermanfaat buat orang lain.  Semangat belajarnya jangan pernah lelah, dan jangan lupa sama Bu Guru ya!  Kalian keren!

 

Kesan          : Untuk MI NU MIFTAHUL FALAH, tempatku praktik belajar menjadi seorang guru. Mengajar di MI NU MIFTAHUL FALAH adalah pengalaman yang tak terlupakan.  Rasa gugup bercampur semangat saat pertama kali berdiri di depan kelas, kini berganti dengan kenangan manis tentang tawa dan semangat belajar anak-anak.

Banyak momen-momen berkesan, seperti melihat anak-anak  bersemangat belajar, kedekatan yang terjalin antara saya dengan mereka, akan selalu terukir di hati.

Seneng bisa bertemu dengan anak-anak yang lucu, baik, ceria, meskipun ada beberapa yang terkadang hampir membuat kesabaran habis karena sikap bandelnya.

 


Alifal Ulya Khusnayani :

Untuk siswa-siswi tercinta, teruslah semangat belajar dan raih cita-citamu. Terima kasih untuk MI NU Miftahul Falah yang telah memberikan kesempatan berharga ini bagi saya. Semoga madrasah ini terus sukses mencetak generasi yang hebat.

 

Kesan          : Saya sangat senang bisa mengajar di madrasah ini. Lingkungannya nyaman, para siswa antusias, seluruh guru dan para staf sangat mendukung kegiatan kami. Pengalaman baru ini memberikan banyak pelajaran dan kenangan berharga bagi saya.


www.kabarmadrasah.com

Terima kasih telah membaca artikel ini, Semoga bermanfaat.
jangan lupa baca artikel :Download RPP Kelas 1 Kurikulum 2013 Revisi 2017
Baca selengkapnya ...

12 September 2024

Olimpiade OSKANU III Jawa Tengah, MI Undaan Tengah Kudus raih medali emas

Kabarmadrasah.com- Olimpiade Sains dan Ke-NU-an (Oskanu) III LP. Maarif NU Jateng 2024 digelar dengan jumlah peserta dari seluruh Jawa Tengah (Jateng) sebanyak 7.924 peserta dari jenjang SD/MI sampai MA/SMA Adapun untuk mapel olimpiade yang dilombakan tingkat SD/MI adalah Sains, Matematika serta ke-NU-an. Kegiatan ini berlangsung secara daring melalui aplikasi CBT serta dalam pengawasan melaui camera zoom untuk setia mapel (Kamis,12/09/2024) pukul 08.00 sampai 10.00 WIB.


Setelah melalui tahapan kompetisi yang ketat, Lembaga Pendidikan (LP) Ma'arif Nahdlatul Ulama (NU) PWNU Jawa Tengah secara resmi mengumumkan para pemenang yang berhasil meraih medali emas, perak, dan perunggu. Pengumuman tersebut dituangkan dalam Surat Keputusan Nomor 49/PW.11/LPMNU/SK/IX/2024 tertangal 12 September 2024.

Para peserta dengan nilai tertinggi pada masing-masing bidang studi berhak menerima medali emas, piagam penghargaan, dan uang pembinaan. Selain itu, para peraih medali perak dan perunggu diberikan penghargaan berupa medali dan piagam sebagai apresiasi atas prestasi yang telah mereka raih. Keputusan panitia bersifat final dan mengikat. Panitia menegaskan bahwa penghargaan ini mencerminkan kerja keras para peserta yang telah berjuang dalam kompetisi tersebut. LP Ma’arif NU Jateng berharap prestasi ini mampu mendorong para siswa untuk terus mengembangkan bakat mereka, khususnya dalam bidang sains dan ke-NU-an. Ketua Panitia Oskanu III 2024 Fakhrudin Karmani berharap agar para juara dapat menginspirasi peserta lainnya, serta terus berkontribusi dalam dunia pendidikan Indonesia.

Bilqis Fakhira Rifda dan Khansa Amalia Putri (siswi kelas 5), keduanya peraih medali emas bidang Ke-NU-an Oskanu III 2024 peserta dari delegasi MI NU Miftahul Falah Undaan Tengah Kudus merasa gembira dan sangat  bersyukur atas pencapaian yang diraihnya, setelah dikabari oleh guru pembimbingnya, Suparno,S.Pd.I melaui pesan Whatsapp. "Alhamdulillah pak” diiringi emoticon terharu. Ananda Khanza dan Bilqis juga sangat berterima kasih kepada kedua orang tua bapak/ibu atas doa-doanya,dewan guru semuanya  yang telah mengajar dan membimbing, , guru pendamping, serta tak ketinggalan support dari teman-teman untuk terus semangat dalam meraih apa yang diharapkan

Kepala MI NU Miftahul Falah, Ahmad Yunus,M.Pd juga menyampaikan ucapan selamat kepada keduanya, “Selamat dan sukses Mbak Bilqis dan Mbak Khanza yang telah mengharumkan almamater MI NU MIFTAHUL FALAH UNDAAN TENGAH

Demikian artikel ini, semoga bermanfaat bagi kita semua. Untuk SK penetapan perolehan medali emas, perak, dan perunggu olimpiade sains dan ke-NU-an (OSKANU) III Jenjang MI/SD Tahun 2024 bisa diunduh di sini 


Baca selengkapnya ...

15 August 2024

Tanamkan jiwa patriotik dan mandiri, MI NU Miftahul Falah adakan kegiatan HUT Pramuka

Kabarmadrasah.com – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Pramuka ke-63 di tahun 2024, MI NU Miftahul Falah Undaan Tengah melaksanakan upacara bendera di lapangan tanah wakaf sebelah timur dari Gedung MI NU Miftahul Falah pada hari Rabu (14/8/2024). HUT Pramuka ke-63 kali ini mengambil Tema “Pramuka Berjiwa Pancasila Menjaga NKRI”.


Kepala MI NU Miftahul Falah Undaan Tengah, Ahmad Yunus,M.Pd  yang juga sebagai Kamabigus bertindak sebagai Pembina Upacara menyampaikan bahwa maksud diadakannya kegiatan upacara ini tiada lain sebagai sarana edukasi untuk selalu bertindak disiplin dan menjada semangat dalam melaksanakan kebaikan, gotong –royong, persatuan dan persaudaraan, lebih-lebih dalam belajar. Juga mengingat jasa-jasa para pejuang patriot bangsa dan negara


Kegiatan upacara bendera diikuti oleh seluruh peserta didik MI NU Miftahul Falah Undaan Tengah mulai kelas 1 sampai kelas 6 yang berjumlah 313 peserta didik, tidak ketinggalan juga semua bapak/ibu dewan guru.


Usai upacara , anak-anak kelas 1 sampai 3 diperkenankan pulang, sementara kelas 4 sampai 6 melanjutkan kegiatan perkemahan di lokasi tanah wakaf tersebut dengan mendirikan tenda-tenda, karena tahun ini oleh panitia kegiatan tersentral di lapangan tanah wakaf tersebut.

Dalam jadual roundown ( daftar urutan acara / kegiatan) yang disusun oleh panitia tertera beberapa kegiatan selama dua hari yakni Rabu dan Kamis (14 dan 15 Agustus 2024) tampak seperti kemah sekelas jamboree ranting, disamping ada pembekalan materi kepramukaan( tali temali, semaphore dan morse) , juga ada lomba-lomba semisal membuat drakbar, dan pentas seni pada malam harinya

Tidak ketinggalan , jamaah sholat maghrib juga dilaksanakan di tanah wakaf tersebut yang diikuti oleh semua peserta perkemahan dengan imam sholat Ketua Komite Madrasah, Nor Said,S.Pd.I dilanjutkan Kultum Keagaam oleh Suparno, S.Pd.I


Dalam Kultum tersebut , oleh beliau disampaikan jabaran nilai-nilai sikap dari Try Satya dan Dasa Dharma Pramuka yang penting untuk dimanifestasikan dalam kehidupan sehari-hari.

Tepat pukul 20.00 WIB Upacara api unggun dimulai dengan pemimpin upacara  Kak H. Ahmad Halim,S.Pd.I. Acara beralan sangat hidmat disaat semua lampu dipadamkan dan hanya cahaya dari api unggun yang menyinari dan menghangatkan . Semua peserta mengikuti acara dengan sangat tenang, hening, demikian juga para pengunjung baik dari tetangga madrasah, para alumni dan juga para wali murid. Upacara berakhir dengan dilantunkannya doa oeh Kak Suparno,S.Pd.I


Pentas seni dari sekian banyak regu satu persatu ditampilkan, dalam panduan duet MC kak Farikatul Yani,S.Pd.I dan Kak Harish Abdul basyith, yang sangat kocak dan menghibur. Ada yang tampil dengan gerak lagu, ada yang drama, juga ada sholawatan.

Sungguh akan menjadi kenangan tersendiri bagi anak-anak yang mengikuti perkemahan tersebut, suka dukanya akan terhunjam dalam sanubarinya dan menjadi pengalaman pertama mereka.

Acara perkemahan ditutup pada kamis pagi,15 Agustus 2024 setelah rangkaian senam bersama di pagi hari, dilanjutkan hiking ke empat titik pos yang telah ditentukan panitia.



Selamat Hari Ulang Tahun Pramuka ke-63. Satu Pramuka untuk Satu Indonesia
Jayalah Pramuka, dan Jayalah Indonesiaku

www.kabarmadrasah.com

Terima kasih telah membaca artikel ini, Semoga bermanfaat.
jangan lupa baca artikel :Download RPP Kelas 1 Kurikulum 2013 Revisi 2017
Baca selengkapnya ...
Designed Template By Blogger Templates - Powered by Kabarmadrasah.com